Punthuk Setumbu Spot Sunrise yang Syahdu

Magelang semakin istimewa, secara perlahan kini mulai menyaingi pariwisata Jogja. Salah satunya berkat kehadiran spot sunrise bernama Punthuk Setumbu. Tempat ini menawarkan keindahan alam yang asri dan eksotis saat matahari mulai beranjak dari ufuk timur. Lokasinya bahkan membuat wisatawan mudah bepergian ke destinasi lain, sebut saja Gereja Ayam dan Candi Borobudur.

Daya Tarik Punthuk Setumbu

Sekilas tentang tempat ini, objek wisata yang menjadi bagian dari Bukit Menoreh. Disebut spot sunrise terbaik yang paling sering dituju wisatawan Jogja dan sekitarnya. Bagaimana tidak, destinasi ini berhasil memikat pengunjungnya dengan tampilan alam yang masih berselimut kabut. Ditambah lagi sinar matahari pagi mulai menampakkan visual Candi Borobudur dari kejauhan.

Punthuk Setumbu

Sejarah dari tempat wisata ini dimulai ketika seorang fotografer mengunggah hasil jepretan kameranya di media sosial. Sejak saat itu, Punthuk Setumbu semakin ramai pengunjung. Lalu, apa hal yang menjadi daya tarik destinasi ini?

1.  Hunting Foto Liburan Super Keren

Punthuk Setumbu terletak di atas ketinggian 1300 mdpl sehingga dari tempat ini Anda bisa mendapatkan pemandangan fantastis. Dijamin Anda tidak ingin melewatkan kesempatan berfoto. Misalnya di gardu pandang yang membuat hasil foto semakin keren.

Punthuk Setumbu Magelang

2.  Trekking Seru

Meski cukup melelahkan, kegiatan trekking layak dicoba. Anda harus mengusir rasa malas setelah melihat jalur menuju spot sunrise ini. Namun ingat bahwa sebelum berkunjung Anda sudah mempersiapkan beberapa hal. Seperti pakaian yang nyaman dan hangat, alas kaki sepatu, minuman, serta tenaga ekstra.

Anda juga perlu berhati-hati di jalur trekking Punthuk Setumbu. Tampak mudah dilalui tapi bisa licin saat musim penghujan. Sewa drone di Jogja adalah kunci untuk membuka dunia visual baru, hadirkan keajaiban foto udara dalam setiap langkah Anda.

3.  Fun Camping

Ingin camping di tempat anti mainstream? Coba ke Punthuk Setumbu, dijamin enggan pulang. Lokasi camping yang disediakan cukup dekat dengan spot sunrise. Sehingga Anda tidak perlu jauh-jauh berangkat dari Jogja untuk menyaksikan fenomena tersebut.

4.  Menikmati Ketenangan Serta Udara Sejuk

Punthuk Setumbu jauh dari suara bising kendaraan yang membuat stres. Udara di sekitarnya juga terasa sejuk, menimbulkan sensasi damai dan tenang. Lokasinya yang berada di ketinggian pun tak menghalangi Anda mendengar suara serangga liar. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri dari tempat ini yang sudah dikenal memiliki pemandangan indah.

Lokasi dan Rute Menuju Punthuk Setumbu

Alamat lengkap spot sunrise ini berada di Kurahan, Karangrejo, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Anda dapat berangkat dari Jogja sekitar pukul 03.00 WIB atau sekalian mencari penginapan dekat Punthuk Setumbu. Berikut rute yang bisa diikuti:

  • Melalui Jalan Magelang – terus lurus hingga tiba di Salam – ke Muntilan – masuk ke dalam Gerbang Singa Sinha Borobudur – ikuti Jalan Mayor Kusen – melewati Candi Mendut – ambil Jalan Balaputradewa – belok kiri ke Jalan Badrawati – lalu belok kanan melalui Svarga Bumi – lurus terus di Jalan Borobudur-Ngadiharjo – kemudian belok kanan ke Jalan Punthuk Setumbu – ikuti jalan tersebut hingga tiba di tujuan Anda.

Lokasinya cukup dekat dengan Candi Borobudur, yakni sekitar 5 kilometer. Namun jika dibandingkan jaraknya dengan Kota Jogja kurang lebih 45 kilometer atau 1 jam-an. Untuk menuju tempat wisata ini mudah, sudah tersedia rental mobil di Jogja. Anda tak perlu khawatir soal harga, dijamin terjangkau.

Jam Buka Punthuk Setumbu

Wisatawan dapat berkunjung mulai pukul 04.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB. Setiap harinya tempat wisata ini buka, termasuk pada hari libur nasional. Jadi tidak masalah jika Anda datang saat siang atau sore hari. Karena selain pemandangan sunrise, Punthuk Setumbu juga menyuguhkan banyak hal. Mulai dari spot foto dan view alam mempesona, hingga fasilitas memadai bagi pengunjungnya.

Harga Tiket Masuk

Ada dua harga yang diterapkan pihak pengelola untuk tiket masuk Punthuk Setumbu. Berikut rinciannya:

KeteranganTarif
Tiket masukRp. 15.000 (domestik) – Rp. 30.000 (asing)
Parkir motorRp. 2.000
Parkir mobilRp. 5.000
Parkir bus pariwisataRp. 10.000

Untuk berjaga-jaga terhadap perubahan harga tanpa pemberitahuan, Anda dapat menyiapkan budget sekitar Rp. 50.000. Terhitung masih wajar untuk menikmati wisata alam seperti Punthuk Setumbu.

Fasilitas Wisata di Punthuk Setumbu

Punthuk Setumbu mempunyai fasilitas yang lengkap. Mulai dari toilet umum yang bersih, lalu lahan parkir motor, mobil, dan bus pariwisata cukup luas. Namun saat ini belum tersedia alat yang bisa membawa pengunjung ke atas bukit. Sehingga harus trekking terlebih dahulu mulai dari tempat parkir. Fasilitas lainnya yang bisa Anda gunakan adalah mushola dengan perlengkapan ibadah. Kemudian warung makan dan minum dengan menu bervariasi.

Jika Anda tamasya ke Punthuk Setumbu harus bersama JogjaExotis untuk menikmati paket liburan di Jogja terbaik. Apalagi Anda juga membawa serta keluarga tercinta, tentu sangat merpertimbangkan kenyamanan, kualitas, maupun harganya. Kami siap memberikan pelayanan terbaik agar sepulang dari liburan Anda tak pernah melupakannya.